9 Cara Diet yang Benar dan Sehat, Bisa Turun 5 - 10 KG dalam 15 Hari!
Sudah diet tapi berat badan naik turun seperti yoyo? Wah, jangan-jangan masih ada langkah yang salah dalam proses diet kamu. Coba deh cek apakah kamu sudah melakukan cara diet yang benar atau belum?
Jangan sampai kamu melakukan diet secara asal-asalan ya. Salah-salah, hasilnya malah tidak maksimal. Parahnya, kamu mungkin bisa mengalami beberapa penyakit yang berkaitan dengan pencernaan. Yuk, perhatikan langkah-langkah yang benar di bawah ini.
Cara Diet yang Benar dan Sehat
- Melakukan Diet tanpa Cara Ekstrem
Salah satu hal yang membuat program diet untuk menurunkan badan adalah cara yang ditempuh cukup ekstrem. Misalnya, langsung tak mengonsumsi gula atau garam sama sekali. Percaya atau tidak, diet ini sangatlah menyiksa dan ujungnya berat badan kamu bisa naik dengan cepat.
Maka itu, hindari cara ekstrem ya! Lebih baik, kamu mengurangi takaran gula atau garam dan mengikuti anjuran gizi. Dengan demikian, tubuhmu bisa beradaptasi dengan lebih baik serta berat badan pun turun dengan lebih optimal.
- Tetap Menjaga Kebiasaan Makan Pagi
Apa benar, melewatkan sarapan itu bisa membuatmu turun berat badan lebih cepat? Jawabannya, tidak benar!
Makan pagi adalah kunci kesuksesan diet. Inilah yang menjadi salah satu kunci cara diet yang benar. Bila kamu mengonsumsi makanan sehat dan kaya serat saat sarapan, tubuhmu bisa mendapatkan energi untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Kamu juga akan merasa kenyang lebih lama dan terhindar dari aktivitas ngemil.
Sangat disarankan untuk mengonsumsi makanan tinggi protein dan serat. Contohnya seperti oats, putih telur, gandum, yogurt tawar, buah, dan juga sayuran.
- Mengonsumi Makanan dan Minuman Serat Tinggi
Serat merupakan senyawa penting bagi tubuh agar makanan dapat dicerna dengan baik. Maka itu, pastikan untuk memasukkan makanan dan minuman tinggi serat dalam rencana diet sehatmu. World Health Organization (WHO) pun telah menganjurkan perempuan dan laki-laki dewasa mengonsumsi sayuran dan buah-buahan sebanyak 400 gram per hari.
Seperti yang kita ketahui bersama, buah-buahan serta sayur-mayur mengandung serat tinggi yang baik untuk tubuh. Kamu pun bisa menambahkan minuman sehat tinggi serat tanpa gula yaitu, Soona.
Soona merupakan minuman dengan kandungan serat tinggi karena dibuat dari ekstrak sayuran dan buah. Mengonsumsi Soona terbukti efektif mengikat dan mengurai zat berbahaya dalam tubuh. Plusnya lagi, dalam 15 hari, kamu bisa susut berat badan mulai 5 hingga 10 kilogram. Wajib dicoba, bukan?
- Membatasi Asupan Lemak Jenuh
Sudah tahu apa itu lemak jenuh? Lemak jenuh adalah jenis lemak yang bersumber dari makanan hewani. Contoh paling nyatanya adalah daging merah dari sapi atau kambing, susu full cream, dan produk susu lainnya seperti keju dan es krim.
Makanan yang mengandung lemak jenuh sulit dicerna dan diubah menjadi energi dibandingkan lemak tak jenuh. Jika kamu masih membutuhkan asupan lemak, cobalah ganti dengan berbagai makanan yang mengandung lemak tak jenuh. Misalnya, ikan, alpukat, kedelai, dan minyak zaitun.
Jika ingin menjalankan cara diet yang benar dan sehat, pastikan kamu mengikuti anjuran ini, ya!
- Tak Berlebihan Mengonsumsi Gula
WHO menganjurkan konsumsi gula dengan takaran 50 gram atau 12 sendok teh per harinya. Bila ingin menurunkan berat badan, makan takarannya pun harus diturunkan atau dihilangkan dengan perlahan. Bila kamu senang makanan manis, lebih baik konsumsi madu atau buah-buahan ya!
- Boleh Makan yang Asin Asal Sesuai Takaran
Selain lemak dan gula, kamu sangat dianjurkan untuk mengurangi makanan dengan konsentrasi garam yang tinggi. WHO hanya menganjurkan konsumsi garam kurang dari 5 gram atau 1 sendok teh per hari, loh! Pastikan garam yang dikonsumsi pun beryodium.
- Mengimbangi Diet dengan Olahraga
Defisit kalori merupakan kunci penting agar kamu bisa segera menurunkan berat badan. Selain mengurangi asupan kalori dengan diet, kamu pun wajib banget berolahraga agar metabolisme tak terhambat. Dengan begitu, badan kamu akan terus membakar energi yang bersumber dari makanan dan minuman.
Bayangkan, apabila kamu sudah mengurangi asupan ditambah olahraga rutin, berat badan dijamin bisa cepat susut. Kamu bisa memilih olahraga kardio seperti jogging, bersepeda, ataupun zumba. Supaya terasa menyenangkan, iringi olahraga dengan musik yang disukai.
Semoga kamu bisa mengikuti cara diet yang benar dan sehat di atas ya. Nah, jika ingin mencoba minuman serat tinggi dari Soona, langsung saja kunjungi website resminya di soonaofficial.id, ya. Semoga bermanfaat!
Leave a comment
Please note, comments must be approved before they are published